Friday, November 11, 2016

air terjun kedung serondo

Air Terjun seweru / serondo / kedung malam / selampir
Satu lagi tempat wisata yang patut anda perhitungkan untuk anda kunjungi, yaitu wisata air terjun Seweru. Wisata ini letaknya berada di dusun Seweru, desa kare, kecamatan kare, kabupaten Madiun, Jawa Timur. Madiun memang kabupaten yang istimewa, bagaimana tidak, di kabupaten ini banyak ditemukan banyak tempat wisata yang semuanya indah tak terkecuali tempat wisata ini yakni air terjun seweru.



Air terjun Kedung Serondo atau biasa disebut air terjun seweru ini terletak di wilayah hamparan perkebunan kopi di lereng gunung Wilis dengan ketinggian kurang lebih 400m dari permukaan laut. Bila anda berwisata ke tempat ini maka anda akan mengetahui betapa indahnya Tuhan menciptakan alam semesta ini. Ketika anda sudah berada di tempat wisata air terjun seweru ini anda akan merasakan panorama alam yang sangat indah yang mungkin saja  tidak anda dapatkan di selain air terjun Kedung serondo ini, selain itu anda juga akan melihat aliran air sungai yang jernih yang mengalir terus tanpa henti. Anda pun juga akan merasakan dinginya alam sekitar yang bisa menghilangkan rasa letih dan capek karena banyaknya pekerjaan di rumah, maka di tempat wisata inilah yang cocok anda kunjungi untuk bisa menentramkan pikiran anda. Di tempat wisata ini anda bisa bermain dengan keluarga, bersantai, bercengkrama sambil melihat dan menikmati indahnya alam kita ini bahkan anda bisa mandi dan berenang untuk merasakan dinginya air sungai dari air terjun Kedung Serondo.
Perjalanan anda akan memakan waktu kurang lebih 35 menit bila anda menempuhnya dari pusat kota Madiun karena jarak dari kota ke tempat wisata air terjun Kedung Serondo berjarak kurang lebih 25km. dalam perjalanan anda akan disuguhi indahnya daerah wilayah yang dimiliki kabupaten Madiun.
Untuk sebutan wisata yang satu ini sangat banyak sekali diantaranya, air terjun Seweru nama ini diambil dari nama dusunya yaitu Seweru, ada juga yang menyebut air terjun Dalem mungkin salah mendengar ketika orang menyebut air terjun malem, ada juga yang menyebutnya air terjun Slampir, ada lagi yang menamakan dengan nama air terjun Kedung Serondo.
Ternyata air tenjun yang satu ini ada keunikan tersendiri yaitu berbeda dengan air terjun air terjun pada umumnya, karena air terjun Seweru atau bisa disebut Kedung Serondo memiliki dua aliran air yang saling berhadapan.
Lokasi Air Terjun Seweru / Kedung Serondo
Seperti yang sudah disebutkan di atas tempat wisata air terjun Seweru berlokasi di dusun Seweru, desa Kare, kecamatan Kare, kabupaten Madiun. Tentunya ikut provinsi Jawa Timur atau pada titik gps @-7.7476167,111.7012314,17z 
Rute Air Terjun Seweru / Kedung Serondo / Slampir
Menuju tempat wisata air terjun ini ada akses jalan yang tidaklah sulit karena dapat anda lewati dari manapun anda tinggal serta dapat anda tempuh dengan berbagai jenis kendaraan.
Jika pengunjung tepat berada dikota Madiun dan hendak menuju tempat wisata yang dimaksud diatas, bilamana menggunakan kendaraan pribadi baik roda dua ataupun roda empat, maka ambillah jalan menuju Dungus, dari Dungus ikuti saja jalan menuju Wungu, kemudian dari Wungu jalan terus hingga sampai dikecamatan Kare, desa kare, dusun Seweru (Slampir).
Dan bila anda bermula dari arah kota ponorogo anda tidak usah sampai melewati kota  Madiun, karena dari jalur ini terdapat jalan pintas yang mempermudah dan mempercepat anda sampai tempat wisata yang anda tuju, dari Ponorogo arahkan kendaraan anda menuju perempatan lalu lintas Tek’an, kemudian dari sini pakailah jalur menuju Manisrejo, setelah Manisrejo perjalanan anda lanjutkan menuju Dungus, setelah dari Dungus anda sudah tahu apa yang harus anda lakukan, yakni lakukan seperti rute yang di atas.
Pastikan kondisi kesehatan anda dalam keadaan100% fit bila anda berkendara sendiri menuju wisata ini, karena perjalanan akan sedikit melelahkan bila anda sudah sampai di Kare menuju tempat wisata, karena jalan yang masih bebatuan dan belum diaspal, selain itu jalannya yang menanjak dan juga curam mengharuskan anda untuk extra hati hati. Tetapi ketika anda melihat pemandangan disekitar perjalanan anda yang begitu indah maka perasaan capek dan letih anda akan langsung hilang.
Untuk menjaga keamana kendaraan anda titipkanlah kendaraan anda diarea parker yang sudah tersedia disekitar pintu gerbang, atau anda juga bisa menitipkan kendaraan anda dirumah warga sekitar, dari gerbang pintu masuk ketempat wisata air terjun anda bisa menempuhnya dengan berjalan kaki, karena akses jalannya hanya bisa dengan melewati jalan setapak dan menyusuri sungai sampai anda menemukan tempat yang anda tuju.
Harga tiket masuk Air Terjun Seweru dan parkir
Bagi pengunjung yang hendak mengisi acara akhir pekan di tempat wisata air terjun Seweru ini, anda kagak usah khawatir untuk urusan biaya masuknya, karena wisata ini sangatlah murah yakni dengan Rp1,000-Rp2,000  anda dan keluarga bisa menikmati keindahan yang tersaji di air terjun tersebut. Sedangkan uang Rp1,000/2,000 itu bukan harga tiket masuk tetapi untuk biaya parkir, untuk biaya tiket masuk pengunjung tidak dikenai biaya sama sekali.
Kuliner yang ada di Air Terjun Kedung Serondo / kedung selampir
Bila anda berminat untuk berwisata ketempat ini disarankan anda sebaiknya membawa bekal sendiri untuk mengantisipasi warung warung yang ada disekitar wisata tutup, karena gak setiap hari warungnya buka, tetapi anda gak usah khawatir sebelum masuk anda bisa membeli perbekalan anda diwarung warung rumah warga sekitar. Bila ingin menyantap makanan disekitar wisata air terjun Kedung Serondo di harapkan untuk menjaga kebersihan lingkungan.
Hotel dekat Air Terjun Seweru / serondo / kedung malam / selampir
Di sekitar tempat wisata air terjun Kedung Serondo belum ditemukan hotel untuk menginap, tetapi gak usah khawatir bila anda dari rumah memang untuk berniat untuk menginap maka anda bisa menyewa rumah penduduk sekitar dengan harga berkisaran Rp100,000 - 200,000, cukup murah bukan, tetapi gak usah takut akan kebersihannya dan fasilitasnya.



No comments:

Post a Comment